SMA Negeri 7 Semarang memaknai Idul Adha 1444 Hijriah dengan menggelar sholat Idul Adha Bersama di Lapangan SMA Negeri 7 Semarang Kamis (29/06/2023) dan penyembelihan hewan Kurban pada Jum’at (30/06/2023) di Halaman Parkir SMA Negeri 7 Semarang.
dalam Khutbah Sholat Idul Adha, Kepala SMA Negeri 7 Semarang berpesan bahwa Idul Adha ini memiliki makna yaitu mengajarkan Kedisiplinan, rasa tanggung jawab, percaya diri dan yang yang terpenting menjadi anak yang patuh dan taat kepada orang tuanya.
“Ketika ayah dari Nabi Ibrahim memberitahu anaknya tentang mimpi nya, bahwa Allah telah memerintahkan untuk menyembelih Ismail, maka Ismail ikhlas dan taat melakukannya karna Allah telah memerintahkan ayahnya,”ungkap Sugiyo
Perintah berkurban (al-udlhiyah) dalam rangkaian perayaan Idul Adha secara khusus merujuk pada kisah penyembelihan Nabi Ismail oleh Nabi Ibrahim. Kisah penyembelihan Ismail yang kemudian diganti dengan hewan sembelihan sekaligus mengajarkan pentingnya komitmen terhadap nilai-nilai kemanusiaan. Melalui ibadah kurban umat diperintahkan untuk membantu sesama tanpa melihat latar belakang sosial, agama, dan etnis.
setelah penyembelihan Hewan Kurban, dilanjutkan dengan pembagian daging Hewan Kurban kepada siswa dan masyarakat sekitar, dengan adanya momen ini mengajarkan kepada siswa, bahwa melalui kurban ini pentingnya mengorbankan yang terbaik untuk Allah dan berbagi dengan sesama dalam semangat kepedulian sosial.